Sidoarjo – Seorang wanita inisial EK (26) asal surabaya ditemukan dalam kondisi bugil dengan tangan dan kaki terikat di kamar mandi kos nya di Sidoarjo, Jawa Timur. EK saat itu masih hidup namun meninggal saat dibawa ke rumah sakit.

Ia diduga menjadi korban pembunuhan. Ditemukan bekas luka cekikan di leher korban. Saat ditemukan di kamar mandi kostnya, bagian muka korban dibekap dengan handuk warna biru. Hal ini menjadi catatan pihak kepolisian yang saat ini menyelidiki kematian korban dengan dugaan pembunuhan.

Seorang saksi pria bernama AS sempat membawa korban ke Puskesmas Krembung lalu dirujuk ke RS. Sayangnya, di RS itulah korban dinyatakan tewas.

“Betul, di bagian lehernya terdapat luka diduga bekas cekikan. Korban diduga merupakan korban pembunuhan,” ujar Kasat Reskrim Polresta Sidoarjo AKP Tiksnarto Andaru Rahutomo, Minggu (25/12/2022).

Keterangan yang dihimpun polisi setelah melakukan olah TKP, korban EK diketahui merupakan warga Krembangan, Surabaya. Tidak hanya itu, diketahui ada sejumlah barang berharga milik korban yang hilang.

By rdks

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *